Gatzet – Apakah ada dari kalian merupakan pelaku usaha bisnis baik UMKM skala mikro, menengah maupun skala besar. Lalu bagaimanakah kalian mencatat pembukuan usaha yang dijalankan? Mungkin ada baiknya kita mencoba Aplikasi buku kas, berikut ini adalah beberapa contoh yang terbaik.
Mencatat pembukuan usaha merupakan hal wajib. Dengan mencatat segala transaksi kita dapat mengetahi kemana alur dana serta bagaimana peningkatan usaha yang dijalankan.
Lalu adakah yang saat ini masih mencatat segala pembukuan menggunakan kertas?. Menggunakan pembukuan kertas memang ada kelebihan tersendiri dimana kita bisa lebih mengingat transaksi yang kita catat sendiri.
Namun menggunakan kertas memiliki kekurangan pula seperti mudah hilang, tidak ada back-up data dan hitungan kerap tidak tepat. Kemudian setelah menggunakan kertas, mulai banyak yang beralih menggunakan Microsoft Exel.
Microsof Exel juga mudah digunakan dan dapat menghitung dengan otomatis dan pastinya tepat. Namun kalian perlu membuat beberapa sheet untuk berberapa kategori yang diperlukan, tampilan nya pun sangat basic.
Rekomendasi Aplikasi Buku Kas Terbaik
Sebagai solusi yang terbaru, kini ada aplikasi buku kas untuk mencatat segala transaksi dan pembukuan usaha. Beragam nama aplikasi kas dapat ditemukan dan diunduh gratis di playstore dan appstore.
Tetapi tentunya ada aplikasi kas terbaik yang sudah banyak digunakan dan diberi testimoni baik oleh para penggunanya, salah satunya adalah aplikasi dibawah ini.
Buku Kas
Aplikasi pertama bernama Buku Kas, aplikasi ini membantu anda mencatat segala pengeluaran dan pemasukan yang ada. Dengan menggunakan media aplikasi pembukuan jadi lebih mudah dan hemat waktu.
Aplikasi Buku Kas banyak mendapat feedback positif dari penggunanya karena fitur di dalamnya sangat lengkap. Selain mencatat pengeluaran pemasukan buku harian bisa mencatat harga pokok penjualan dan keuntungan yang didapat.
Secara otomatis Buku Kas juga telah menghitung jumlah zakat yang perlu dikeluarkan sesuai dengan total omset kita. Tidak berhenti disitu aplikasi Buku Kas dapat membantu mengecek pertumbuhan usaha karena menampilkan grafik berdasarkan transaksi yang tercatat.
Anda juga dapat mengirim invoice penjualan lewat aplikasi Buku Kas karena aplikasi ini juga terhubung dengan aplikasi pesan dan WhatsApp yang dimiliki. Laporan keuangan yang dicatat dalam Buku Kas bisa didownload kapanpun dibutuhkan.
Yang terbaru Buku Kas menambahkan layanan baru di aplikasinya yaitu Mode Kasir untuk meringkas dan merinci pembukuan.
Akutansi UKM
Aplikasi selanjutnya bernama Akutansi UKM, tidak kalah dari aplikasi sebelumnya aplikasi ini juga banyak di puji karna sangat membantu dalam hal pencatatan kas atau keuangan dalam bisnis.
Di home aplikasi terdapat menu jurnal, pengaturan perusahaan, laporan, bahkan kalkulator hingga ebook yang berisi berbagai panduan. Semua laporan yang tercatat juga dikelompokan secara otomatis.
Laporan di aplikasi ini ada berbagai macam jenis seperti laporan jurnal, buku besar, laba, rugi, periode, hutang piutang, bahkan dalam bentuk neraca saldo. Sangat cocok bagi Anda yang memerlukan laporan secara mendetail.
Didalamnya juga terdapat banyak fasilitas seperti pengaturan perusahaan, pengaturan modal awal, pengaturan rekening. Aplikasi ini juga dapat di restore dan di back up agar memiliki cadangan catatan lain. Keamanan menggunakan aplikasi ini juga terjamin karena bisa memberikan kata sandi untuk mengunci aplikasi.
Ditengah banyak nya pelayanan dan fasilitas yang diberikan, aplikasi Akutansi UKM disebut ringan dan bebas iklan sehingga pengguna merasa sangat puas dengan aplikasi ini.
Teman Bisnis
Aplikasi ketiga adalah aplikasi Teman Bisnis, tentunya aplikasi ini bisa dicari di playstore. Aplikasi Teman Bisnis memang ditujukan untuk membantu mencatat keuangan para pengusaha UMKM.
Selain mencatat keuangan dengan mudah, apkikasi Teman Bisnis membantu membuat laporan keuangan secara otomatis sesuai dengan standar akutansi keuangan Indonesia. Kurang lebih aplikasi ini sama dengan aplikasi sebelumnya, dapat mencatat dapat mengelola utang piutang, mencetak invoice, dan mengekspor data transaksi.
Namun kelebihan lain yang dimiliki adalah, aplikasi Teman Bisnis memiliki layanan Manajemen Persediaan yang membantu memantau data stok barang dagangan secara real time dan akurat yang secara otomatis terhubung dengan keuangan bisnis.
Terdapat pula target keuangan yang bisa digunakan untuk memantau pemasukan maupun pengeluaran sesuai arah dan tujuan keuangan bisnis. Berbagai macam artikel bisnis juga bisa dibaca dalam aplikasi Teman Bisnis, sehingga Anda dapat memperbarui informasi dan pengetahuan tentang keuangan bisnis secara berkala.
Dengan menggunakan aplikasi memang jauh mempermudah pencatatan keuangan, apalagi tampilan yang diberikan cukup simpel dan menarik. Semua laporan keuangan terkumpul menjadi satu hanya menggunakan ponsel